top of page
tandojayaid

Mengapa Cat Besi harus di campur Thinner?

Tiner cat adalah pelarut yang dapat melarutkan cat dan mengurangi viskositas cat atau “mengencerkannya” untuk digunakan dalam aplikator penyemprot atau ketika hanya membutuhkan campuran yang lebih encer untuk dikerjakan. Karena melarutkan cat, bahan ini membantu menghilangkan cat pada kuas, rol, dan pembersihan tumpahan atau percikan secara umum.


a. Jenis cat besi

1. Cat Besi Motif Tempa (Cat Efek/Teksture), merupakan cat yang menimbulkan bentuk warna dan gradasi berbeda dan membentuk tekstur seperti granit atau motif lain.

2. Cat Duco, namun cat duco lebih popular dalam pengecatan mobil dan motor karena hasil akhir yang lebih halus

3. Cat Besi Alkyd Sintetic, jenis cat yang mudah ditemukan di toko bangunan maupun toko cat. Memiliki tekstur gloss tinggi yang bisa digunakan sebagai finishing interior atau eksterior, kuat dan tahan terhadap cuaca.

4. Cat Epoxy, bagus digunakan karena sebagai pencegah karat dan lebih berkualitas daripada cat sintetic

5. Cat Alumunium, bukan hanya alumunium namun juga jenis ini bisa digunakan pada logam jenis lain akan tetapi warna terbatas.

b. Jenis thinner yang diperlukan, ada banyak cairan yang bisa digunaan untuk mengencerkan cat mulai dari thinner, afduner hingga bensin. Namun cairan yang disarankan untuk pengencer cat adalah thinner.

Thinner memiliki banyak jenis yang ada dipasaran seperti :

a) Thinner ND

b) Thinner HG

c) Thinner A

d) Thinner Super / Thinner A Special

e) Thinner Super ND

f) Thinner Super HG


Akan tetapi yang umum diguanakan sebagai pengencer cat Besi maupun Kayu adalah Thinner A dan Thinner A Special


c. Cara penggunaannya

1) Bersihkan permukaan yang akan di cat dari berbagai jenis kotoran seperti debu, minyak, karat dan kotoran lain yang menempel

2) Aplikasikan cat dasar anti karat dan tunggu mengering

3) Encerkan cat sesuai dengan petunjuk yang ada dikemasan

4) Lalu lapiskan secara merata ke permukaan besi

5) Untuk hasil maksimal aplikasikan minimal 2X lapis cat besi pada permukaan besi

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page